Surabaya- Untuk mengantisipasi bahaya Kambtimas saat ini seperti bahaya Gangster,pencurian kendaraan motor dan hal negatif lainnya maka 3 Pilar Kecamatan Gubeng mengadakan duduk atau cangkrukan bareng di aula Kecamatan Gubeng Kamis(1/12).
Dengan mengambil tema Rakor Tiga Pilar beserta dengan Masyarakat dalam rangka mengantisipasi aksi Premanisme dan Genkster guna mewujudkan Harkamtibmas yang kondusifitas di wilayah kerja Kecamatan Gubeng.
Kompol Sodiq menyampaikan pesannya
Dalam pesannya, Kompol Sodiq berpesan kepada masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati dalam menaruh kendaraan atau parkir kendaraan sehubungan dengan maraknya situasi pencurian motor yang terjadi saat ini diwilayah hukum kecamatan Gubeng saat ini.
" Kami berharap agar masyarakat menjaga dan memarkirkan sepeda motornya karena maraknya kejadian saat ini.Untuk itu diperlukan upaya dalam menjaga kendaraan sendiri dengan mengunci kendaraan dobel seperti mengunci kendaraan dengan cara standard dari motor, kemudian gembok tambahan sehingga semuanya aman dan dapat diantisipasi cepat gerak dalam menggagalkan kejadian pencurian kendaraan.Monggo Bapak dan Ibu yang mau untuk diadakan pertemuan 3 pilar kami siap," himbau Sodiq
Lanjut, Pak Sodiq,sapaan akrab, mengatakan ia sangat apresiasi dan senang dengan adanya pertemuan 3 pilar di kecamatan ini karena dapat pihaknya dan 2 pilar lainnya dapat bersilahturahmi juga bertukar informasi dalam mengantisipasi bahaya kambtimas yang terjadi di masyarakat.
Sementara itu, Mayor (ARH) Suwanto, bilang dengan mengadakan pertemuan ini penting dalam mendukung terciptanya keamanan semesta yang aman terkendali di wilayah kerja Kecamatan Gubeng.Untuk itu dibutuhkan semangat gotong royong dan gaul (kerjasama) dengan semua elemen masyarakat dengan baik. " Dalam pertemuan ini mari kita terus merangkul satu dengan yang lain dengan menolong dengan yang lain.Karena dengan merangkul dapat mengenal satu dengan yang lain dalam mengantisipasi bahaya atau hal-hal negatif di kampung," ujar komandan KORAMIL 0831/03.
Suasana pertemuan di Aula Kecamatan
Pertemuan ini dihadiri juga oleh Bhabinkamtibmas dan bhabinsa di wilayah kecamatan Gubeng dan unsur pemerintah kota. Tampak suasana tanya jawab yang bersahabat dan memberikan arti baik bagi masyarakat.
Semoga Gubeng tetap kondusif juga aman terkendali.
Gubeng Kompak!
(Pet)
Komentar
Posting Komentar