Surabaya- Guna memperkenalkan ormas yang ada di Kecamatan dan Kelurahan yang ada di wilayah Kerja Gubeng,maka perlu ada sosialisasi dan masukan kepada masyarakat baik itu dalam bentuk Ormas atau apapun kepada Pemerintahan Kota demikian juga sebaliknya.
Salah satu diantaranya Ormas JOGO BOYO yang mengadakan perkenalan dan sekaligus pengenalan organisasi kepada Bapak Eko Kurniawan Poernomo, Camat Gubeng.Jumaat (2/09/2022)
Dalam perjumpaan yang sangat singkat ada banyak hal yang didiskusikan mengenai situasi dan kondisi masyarakat Gubeng dan ditilik dari berbagai macam karakteristik Penduduknya dengan berbagai macam dinamika kambtimas yang ada di Kecamatan Gubeng.
Cukup seru! pertemuan dan pengenalan akan hari ini karena ada banyak saran dan masukan yang diberikan dalam memberikan sebuah kesempatan dalam memberikan suasana nyaman dan segar bagi masyarakat.
Didalam dialog yang penuh dengan semangat humanis, Pak Camat mengajak kawan-kawan Jogo Boyo agar tetap dapat bersinergi dengan 3 pilar serta mampu memelihara harmonitas warganya agar dapat terus bergerak bersama dalam menjaga kondusifitas suasana di Kecamatan Gubeng.
Demikian sekilas info dari KIM PC 1000 untuk 154 kelurahan sekota Surabaya.
Salam Kompak!
Komentar
Posting Komentar