Surabaya- Kampung Tangguh di RW 06 kelurahan Baratajaya, kecamatan Gubeng selalu memiliki kesan dan pesan yang sangat bermakna. hal ini dapat dilihat inovasi yang ditampilkan. Mulai dari penambahan lampu disko sampai yang terbaru ini adalah makan gratis di hari sabtu pagi atau lebih keren dikenal dengan program Sabtu Bahagia di RT 02
(foto : Bersama berbagi dikampung tangguh Rt 02 Rw 06 Kelurahan Baratajaya) |
Heri Setiawan,koordinator kampung Tangguh di RW 06 Kelurahan Baratajaya, bilang, penyajian makanan gratis ini dimulai hari ini Sabtu(22/08/2020) guna memberikan berkah sarapan pagi yang dapat memberikan kesejahteraaan bagi warga di RT 02 dan sekitarnya.
"Ini merupakan inovasi Kampung Tangguh yang dapat memberikan semangat dan kekuatan yang baru dalam berkarya. Khususnya di Sabtu pagi yang berbahagia sehingga masyarakat sekitar dapat terberkati,"ujar Heri kedepannya setiap sabtu pagi akan diadakan ajang Sabtu Bahagia di RT 02 RW 06
(foto : Penyajian menu untuk warga secara gratis) |
Menu yang disajikan pagi ini begitu lezat mulai nasi putih, telur bali, sayur campur, kerupuk, ayam, dan mie yang ditemani dengan kerupuk yang buat rasa kriuk..kriuk. sedap lekker zonder ongkos alias gratis.. tis..tis abisss. hari ini sebanyak 25 porsi makanan yang sudah tersiapkan dan selesai disajikan kepada masyarakat. mantappp
Dari pantauan PC 1000, ternyata banyak masyarakat dari RT 02 dan sekitar yang menikmati sajian hidangan pagi kali ini. merekapun memuji kelezatan dari makanan dari Kampung Tangguh RT 02 RW 06 kelurahan Baratajaya Kecamatan Gubeng
Tetap semangat kawan-kawan RT 02 kelurahan Baratajaya. Tetap kompak dan Baratajaya ..Jaya...Jaya..Jaya
Salam Kompak Sobat
(Pet/Nov_KIM PC 1000)
Tambahkan teks |
Komentar
Posting Komentar