Langsung ke konten utama

Beri Sembako di kampung tangguh RW 06 dan Peresmian Kampung Tangguh di RT 03 RW 01 kelurahan Pucang Sewu

Surabaya- Dalam mensosialisasikan kampung Tangguh Semeru Wani Jogo Suroboyo dilakukan dengan sigap dan baik di kelurahan Pucang Sewu. Pihak kepolisian dalam hal ini Polrestabes Surabaya dan Polda Jawa Timur memberikan bantuan sembako kepada Kampung Tangguh di wilayah RW 06. Pemberian sembako ini dipimpin langsung oleh Kompol, Naufil Hartono.,SH selaku Kapolsek Gubeng juga ditemani oleh Mayor Infanteri Sutardji bersama dengan jajaran Polsek Gubeng dan Bhabinsa Koramil 0831/03 Gubeng, Kopral Satu Suyono dan ditemani oleh Kenny Pieters Tupamahu selaku Lurah Pucang Sewu Sabtu Malam(27/06/2020). Malam Sabtu malam minggu ini sangat lengkap karena tiga pilar hadir dan memberikan rasa nyaman dan menyenangkan. 
(foto : pemberian donasi sembako kepada warga RW 06)

Dalam pertemuan tersebut, didahului dengan ramah tamah nasi kotak yang sederhana dan ditemani minuman khas Pokak dari RW 06. Tampak percakapan yang berlangsung hangat itu ditemani oleh Pak Ruki Andi  dan beberapa anggota satgas covid -19 di RW 06. Perbicangan ringan dan renyah pun terujar secara nyata membicarakan situasi keamanan dan kesejahteraan dari warga RW 06 terkait dengan permasalahan covid -19 yang teraktual.  tampak guyub dan rukun juga ditampilkan oleh Bapak Ruki Andi menerima kami dalam memberikan makanan ala jawa Timuran dan jajanan kotak yang pas dan mantap juga segar... selalu memberikan kesegaran baru bagi semua orang yang hadir pada waktu itu.pokoknya ciamik abis tak bisa diujar oleh kata-kata..hanya satu kata terimakasih. 
(foto : kebersamaan 3 pilar di Rt 03 Rw 01)

Lanjut, setelah pertemuan dari RW 06, ketiga Pilar melanjutkan pertemuan ke RT 03 RW 01 terkait dengan pembentukan kampung Tangguh Semeru Wani Jogo Suroboyo. Semangat bersahaja untuk mencapai mufakat terpancar secara baik dalam memberikan suasana dan kondisi yang nyaman dan kondusif. Sebelum memasuki pintu masuk di kampung tangguh RT 03, dilakukan pemberian handsanitizer kepada Tiga pilar, dan pengukuran suhu badan. setelah itu mereka  datang dan duduk di tempat Posko rembuk yang dijadikan tempat persinggahan dari para tamu. 

Disini ketiga pilar sangat mengapresiasi dengan adanya Kampung Tangguh di RT 03 RW 01. Mulai dari Kompol Naufil Hartono, Kapolsek Gubeng, bilang dengan adanya Kampung tangguh ini dapat menjadikan sarana bagi warga untuk mengetahui pentingnya kegotong royongan dan kebersamaan dalam menjaga lingkungan."saya sangat senang sekali dengan adanya kampung tangguh ini dapat mendukung dan menjaga lingkungan dan diharapkan kampung Tangguh Semeru wani Jogo Suroboyo ini dapat di teruskan dan dijaga bukan saja pada masalah covid -19 melainkan seterusnya,"kata pria yang merupakan mantan kapolsek Semampir
(foto : peresmian kampung tangguh Rt 03 Rw 01)

Lebih jauh, dari Koramil 0831/03 Gubeng, dari Mayor Infantri Sutarji,mengatakan Kampung tangguh Semeru ini memiliki peranan yang sangat penting dimana masyarakat dapat bersama-sama mengadakan pertemuan dan membahas semua masalah yang ada dan ini dapat mengakrabkan dan menguyubkan satu dengan yang lainnya."saya sangat yakin bahwa kampung tangguh ini dibuat agar masyarakat dapat guyub dan rukun serta diharapkan kampung Tangguh ini dapat mendukung dan menyelesaikan masalah covid saat ini dan diharapkan dapat didukung keberadaannya kedepan agar lebih baik lagi,"luga pria yang sangat santun itu.

Sementara, dari pihak kelurahan Kenny Pieters Tupamahu, menyarankan apa yang sudah dilakukan oleh masyarakat RW 01 sudah baik dan ditindak lanjuti dengan terus mengikuti pesan protokoler yang dilakukan oleh Pemerintah kota.juga tidak ada penderita ODP,PDP dan OTG tidak ada dalam catatan Pemerintah kota Surabaya.

Kampung Tangguh di RT 03 RW 01 ini baik karena memiliki banyak tempat cuci tangan yang dapat dipakai dalam mencuci tangan serta memiliki baju hazmat manakala terjadi pasien covid, beberapa perangkat handsanitizer. Praktis lengkap. Juga yang tidak kalah menariknya, himbauan lewat banner yang dipampang sangat lengakap dan penuh semangat untuk bersih dan penuh dengan hal-hal yang harus dipatuhi dalam melakukan prinsip-prinsip protokoler sederhana seperti mencuci tangan, jaga jarak, dan pakai masker. Peresmian dari kampung tangguh ini dilakukan dengan yel-yel bersama dengan warga dan mereka melakukannya dengan sukacita.

Selesai pembukaan dan peresmian kampung tangguh warga menyuguhkan kacang hijau hangat dan sajian jajanan yang ringan dan melegakan. mantap dan segar selalu hidangannya ..ciamik abis. 

Sukses untuk semua kampung Tangguh Semeru Wani Jogo Suroboyo. di wilayah Kelurahan Pucang Sewu khususnya yang baru terbentuk di RT 03 RW 01. Semoga memberikan arti kepada warga dan semua pihak di Kota pahlawan Surabaya. tetap semangat. Marilah jagailah alam dan alam akan menjagaimu sobat. Salam Kompak KIM PC 1000

(Pet/Nov) 



Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

7 sepeda motor di garuk dan 5 orang anak dibawa ke Polsek Gubeng

Surabaya- Dalam mengantisipasi balapan sepeda motor dan sepeda liar di wilayah Ngagel jaya Utara sisi dekat Ngagel wasana Kelurahan Baratajaya, Polsek Gubeng secara langsung mengadakan penangkapan secara dadakan.Rabu malam (29/11)  Pembalap yang terciduk Operasi dadakan ini dikarenakan laporan masyarakat yang sering resah dengan keberadaan balap liar baik itu sepeda dan sepeda motor yang bergerak cepat sekitar jam 20.30 WIB   Dalam operasi penyekatan ini langsung dilakukan oleh petugas Polsek Gubeng dan alhasil 7 motor di garuk beserta lima anak muda yang secara langsung digelandang ke Polsek Gubeng.  3 orang anak langsung ditangkap tangan. selanjutnya 2 orang lain langsung di bekuk saat tidak dapat memberikan keterangan jelas kepada petugas.  Lokasi di jalan Ngagel Wasana kelurahan Baratajaya Dalam operasi ini tidak ada yang luka dari pihak pembalap. Sebuah keberuntungan malam yang indah di kelurahan Baratajaya  Semoga dengan peristiwa ini menjadi perhatian kita semua pun kolaborasi 3

Telah ditemukan motor tak bertuan di jalan Ngagel Jaya Utara GG 7

 Surabaya kurang lebih 6.30 WIb telah ditemukan motor tak bertuan dengan plat nomer W 2893 CE sebuah motor Scoopy berwarna merah yang tergeletak tak bertuan. Selasa (9/1/2024). Motor Scoopy merah Menurut keterangan saksi mata motor yang tergeletak ini ditaruh sekitar jam1 siang dan diam sampai pagi ini tiada yang menemani Sebagai tindak lanjut, Pak RT setempat menghubungi LPMK sekaligus KIM untuk melihat tempat atau lokasi ditaruhnya motor tersebut. Alhasil KIM menghubungi pihak kepolisian untuk segera mengadakan investigasi di lapangan. Selang beberapa menit kemudian, pihak Polsek Gubeng langsung merapat di tempat perkara untuk melihat dan membuat observasi akan motor tersebut. Bagi Bapak dan Ibu sekalian yang merupakan pemilik motor tersebut silahkan langsung meluncur di Polsek Gubeng Surabaya untuk mengambil motor tersebut dengan menunjukan surat bukti kepemilikan atau lainnya. Demikian sekilas info dari KIM PC 1000 untuk 153 kelurahan sekota Surabaya. Salam Kompak! (Pet)

Gentle Gen Sabun Cuci berkualitas dengan harga tejangkau

Surabaya- Inovasi tanpa henti terus dilakukan oleh PT Mayora dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat tidak hanya dalam bahan pangan namun ada produk yang lain dan Joss gandos yang dapat dirasakan oleh Masyarakat  Salah satu diantaranya Detergen pewangi yang disebut Gentle Gen Produk Gentle Gen selalu buat merekah Gentle Gen adalah produk yang baru yang murah dan meriah tapi memberikan semangat baru bagi semua generasi tanpa batas khususnya di RT 03 RW 03 kelurahan Baratajaya. Senin(29/01)  Semangat dan kegirangan Ibu-ibu di RT 03 ini begitu senang dan memberikan kebahagiaan tersendiri. Semua bergairah dan berjalan dengan baik adanya.  Saat petugas membuka bungkusan sachet dari deterjen dengan baik lalu dicemplung dengan  air dan alhasil baunya wangi dan memberikan semerbab  wangi tumbuhan mantap bagi semua orang. Secara langsung, Ibu-ibu ini juga berlomba membeli  sabun cuci deterjen ini dengan semangat karena ada emas 1 gram yang dinantikan dalam pertiap sachetnya.  Dan Alh